Sumbar Daya Manusia atau SDM memang memiliki kontribusi yang besar terhadap kesuksesan sebuah perusahaan. Itulah mengapa perusahaan tak segan untuk keluar banyak uang demi mendapatkan karyawan yang berkualitas, karena sebenarnya mereka adalah aset besar di dalam sebuah perusahaan. Perusahaan sendiri selalu memiliki kualifikasi yang tinggi untuk menyeleksi calon karyawan yang layak serta tidak layak bekerja di dalam perusahaan mereka. Termasuk ketika sudah masuk dan menjadi bagian dari perusahaan nantinya juga akan diadakan pelatihan dan pengembangan karyawan tersebut.
Memang jika dilihat sendiri pelatihan yang diadakan oleh perusahaan bukan hal yang baru lagi, bahkan tak hanya perusahaan besar saja, melainkan ada banyak perusahaan kecil yang nyatanya juga mengadakan pelatihan bagi karyawan mereka. Mulai dari jenis pelatihan leadership, business development program, management program, problem solving and decision making serta masih banyak lagi diantaranya. tentu tidak semua mengikuti semua pelatihan tersebut, melainkan hanya beberapa karyawan yang terpilih saja.
Sebenarnya dengan diadakannya pelatihan dan pengembangan karyawan ini juga memberikan banyak manfaat bagi perusahaan tersebut, diantaranya adalah:
- Meningkatkan produktivitas kerja karyawan, dengan adanya program pelatihan semacam ini sebenarnya memang sangat bagus untuk membuat produktivitas di lingkungan kerja tersebut semakin meningkat, karena memang skill atau keahlian yang dimiliki oleh karyawan tersebut juga semakin bertambah setelah diadakannya pelatihan ini.
- Menjaga serta meningkatkan motivasi kerja, pelatihan tersebut tidak melulu seperti kuliah atau mendengarkan ceramah, tak jarang diantaranya juga mencakup kegiatan-kegiatan yang menyenangkan, sebut saja diantaranya adalah outbound, yaitu pelatihan sambil bermain, sehingga hal ini bagus untuk membantu karyawan menjadi lebih fresh, membuat motivasi kerja mereka juga makin meningkat.
- Menjaga kualitas karyawan, adanya pelatihan juga dimaksudkan untuk menjaga kualitas karyawan dalam bekerja, karena ketika motivasi mereka turun, secara otomatis hal ini juga akan berdampak pada kinerjanya bukan. Bukannya semakin baik justru akan jadi semakin buruk, sehingga kegiatan ini bagus untuk menjaga kualitasnya.
- Menghemat biaya rekrutmen, faktanya ketika kualitas karyawan menurun besar kemungkinan nantinya akan diadakan rekrutmen karyawan yang baru. jika harus merekrut karyawan baru pastinya ada sejumlah biaya yang harus Anda keluarkan bukan, jumlahnya tidak bisa dikatakan kecil. Namun jika kualitas karyawan tetap terjaga maka tak perlu keluar biaya untuk rekrutmen.
- Meningkatkan inovasi serta kreatifitas dalam diri karyawan, dengan adanya pelatihan-pelatihan semacam ini membuat karyawan nantinya juga menjadi lebih inovatif untuk menciptakan sesuatu yang baru. ide-ide segar tentunya akan banyak bermunculan bagi perusahaan.
- Menambah skill karyawan, misalnya karyawan lama yang tidak bisa memakai teknologi, maka dapat diajarkan disini, sehingga nantinya dapat diaplikasikan dalam pekerjaan mereka. membuat pekerjaan jadi lebih cepat selesai.
- Management resiko, pelatihan tersebut juga berguna untuk mengelola serta meminimalisir terjadinya resiko di dalam perusahaan, karena karyawan sudah diberikan pengetahuan mengenai pemakaian alat dan juga hal-hal yang tidak boleh mereka lakukan.
Banyak bukan manfaat pelatihan dan pengembangan karyawan ini, sehingga tak heran ini menjadi kegiatan tahunan di dalam sebuah perusahaan. Anda dapat mempercayakan pelatihan tersebut kepada lembaga yang tepat, yang sudah berpengalaman serta kompeten yaitu hanya Prasmul-ELI, mereka punya program yang lengkap untuk menambah skill karyawan baru juga layanan berbasis teknologi seperti online assessment. Untuk informasi lebih lengkapnya bisa Anda cek di website resmi Prasmul-ELI di https://prasmul-eli.co/id.